Update Terbaru Google Play, Lihat Aplikasi Populer Dengan Lebih Mudah!

Seiring berkembangnya dunia Internet, Google dan developer aplikasi lain terus melakukan perkembangan terhadap aplikasinya, salah satu aspek yang paling sering berubah adalah User Interface atau biasa disingkat dengan UI. Google Play, sebagai salah satu aplikasi google yang paling banyak digunakan oleh para pengguna smartphone di seluruh dunia juga mengalami berbagai peningkatan dari segi tampilan sehingga dapat memberikan kenyamanan kepada setiap penggunanya. Bukan hal yang aneh jika dalam beberapa bulan terjadi lebih dari sekali perubahan tampilan dalam aplikasi Google Play. Seperti yang terjadi baru baru ini, sepertinya Google tengah mengimplementasikan UI terbaru Google Play yang memungkinkan penggunanya untuk melihat daftar aplikasi terpopuler dengan lebih mudah.
Update Terbaru Google Play, Lihat Aplikasi Populer Dengan Lebih Mudah!
Jika sebelumnnya Tab yang ada pada bagian atas layar Top Charts terisi dengan opsi “Top Free Apps” maka sekarang hanya berubah menjadi “Top Free” saja. Satu hal yang paling mencolok dari update terbaru ini adalah adanya fitur untuk memperlihatkan atau menyembunyikan aplikasi yang sudah terpasang di dalam perangkat smartphone anda. Jika sebelumnya hasil pencarian anda akan mencantumkan aplikasi yang sudah terpasang di dalam smartphone anda dalam daftar hasil, namun saat ini google telah menyediakan sebuah toggle bar yang mampu untuk menyembunyikan ataupun memunculkan aplikasi yang sudah terpasang, Hal ini tentu sangat membantu karena kita dapat melakukan filtering terhadap aplikasi yang telah terpasang. Salah satu perubahan UI yang mencolok adalah berpindahnya urutan ranking  aplikasi yang dulunya terletak di sebelah nama aplikasi ke bagian kiri dan memiliki kolom tersendiri. Hal ini menimbulkan kesan rapi   dan memudahkan untuk melihat bagaimana urutan tingkat kepopuleran dari aplikasi yang ada.
Update Terbaru Google Play, Lihat Aplikasi Populer Dengan Lebih Mudah!
Saat ini tidak ada pengumuman resmi terhadap update UI Google Play ini, jika dilihat dari aplikasinya sendiripun tidak mengharuskan kita untuk melakukan pembaharuan ke versi selanjutnya yang berarti update tampilan ini hanya bersifat server sided dan Google masih mengumpulkan respon dari para penggunanya terhadap update ini. Apakah update UI terbaru Google ini akan segera diimplementasikan? Kita lihat saja .
Sumber gambar: ilott.co.nz, androidheadline
BACA JUGA:  Transaksi di Tokopedia Meningkat pada Akhir Tahun 2021

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *