Xiaomi  

Redmi Note Review Untuk Penggemar Gadget Canggih Harga Miring

Redmi Note adalah salah satu gadget android yang ikut hadir meramaikan pasar telekomunikasi di Indonesia tentunya dengan spesifikasi yang tak kalah jika dibandingkan dengan merek ternama lainnya. Berikut adalah beberapa Redmi Note review yang dapat Anda jadikan referensi saat ingin membelinya di kemudian hari.

Redmi%2BNote%2BReview
image source : droidlessons.com
Body display
Hal pertama yang umumnya akan dilihat oleh para konsumen adalah tampilan body smartphone. Hal tersebut karena seseorang akan cenderung memilih perangkat yang ringan dan eksklusif dibanding smartphone yang memiliki tampilan biasa saja. Sejak diluncurkan tahun 2014 lalu, Redmi Note menjadi idola mengingat ukuran layarnya yang lebar yaitu 5.5 inchi. Ukuran layar yang dapat dikatakan besar tersebut tentu akan memudahkan Anda melihat berbagai dokumen bahkan melihat video dengan nyaman. Perlindungan corning gorilla glass pada layar IPS Redmi Note juga membuat smartphone berukuran 199gram ini tidak mudah tergores saat jatuh.
Sistem operasi
Umumnya hal lain yang akan diperhatikan terkait Redmi Note review adalah sistem operasi dimana sistem android yang digunakan dapat dianggap sedikit kurang karena android yang digunakan adalah Jelly Bean versi 4.2. Namun hal tersebut dapat ditolong dengan CPU bertenaga Octa core 1.4/1.7GHz Cortex A7 dan GPU Mali 450MP4 yang menjamin kualitas gambar maupun grafik yang dihasilkan terlihat jernih dan tidak pecah. Sistem operasional yang ada juga mendukung sistem jaringan dual SIM yang memastikan tidak akan terjadi crash system pada saat penggunaan dual SIM tersebut.
RAM dan ROM
Ketika Anda ingin membeli smartphone untuk menjalankan kegiatan sehari-hari pastinya sebuah smartphone yang memiliki ukuran RAM dan ROM besar lebih dicari daripada yang kecil. Redmi Note menyediakan RAM mencapai 2GB dengan memori penyimpanan internal 8GB. Selain itu, jika Anda merasa kurang memori yang ada bisa ditambah mmc card yang berkapasitas 32GB. Ukuran RAM dan ROM yang besar tentunya akan sangat membantu ketika Anda ingin menjalankan program dan menyimpan data. RAM yang besar juga akan membuat Anda tidak mengalami masalah seperti handphone lag atau error.
Baterai
Sebuah smartphone tentunya harus memiliki kapasitas baterai yang mumpuni agar nantinya sang konsumen bisa membawa smartphone kemanapun tanpa khawatir baterai mendadak drop dalam perjalanan. Smartphone yang satu ini dilengkapi dengan baterai LiPo 3200mAh yang diklaim tidak mudah panas saat dicharge dan hemat pemakaian dengan waktu siaga bicara hingga 12 jam.
Fitur pelengkap
Ketika Anda ingin memiliki perangkat android yang satu ini, dapat dikatakan Anda akan merasa puas dengan berbagai fitur yang ada didalamnya seperti:
  • Dual kamera ukuran 13MP (belakang) dan 5 MP (depan) untuk mengambil momen berharga Anda bersama orang terdekat. Teknologi autofocus, LED flash, dan HDR panorama dalam smartphone akan membuat gambar yang diambil saat minim cahaya terlihat sempurna.
  • Pemutar  media MP3, MP4, dan FM radio yang terdapat pada perangkat juga akan membuat perjalanan Anda terasa menyenangkan. Selain itu, fitur radio recording dapat membuat Anda merekam siaran radio yang Anda sukai untuk diputar di kemudian hari.
  • Bagi Anda yang seorang pebisnis, fitur aplikasi pembuka dokumen maupun gambar akan membuat Anda cepat merespon kebutuhan klien maupun diri pribadi terkait pekerjaan.
  • Wifi direct hotspot dalam Redmi Note akan membantu Anda mengenali jaringan internet yang ada disekitar sehingga Anda tidak perlu menggunakan paket data untuk mengakses internet cepat.
  • Fitur bluetooth dan USB host akan membantu Anda dalam bertukar data dengan perangkat lain yang juga dilengkapi fasilitas bluetooth, sehingga pekerjaan menjadi lebih lancar.
  • Terakhir, fitur GPS yang dilengkapi dengan compass dan accelerometer membantu menentukan keakuratan tempat yang menjadi tujuan Anda.
Dengan berbagai fasilitas yang tersedia, smartphone Redmi Note dapat dimiliki dengan kisaran harga antara Rp 2.000.000,00 hingga Rp 2.300.000,00. Hal tersebut tentu akan membuat Anda senang karena dengan fasilitas Redmi Note tak kalah saing dengan handphone ternama. Semoga Redmi Note review diatas dapat menjadi bahan pertimbangan Anda saat ingin membeli gadget baru. 
BACA JUGA:  Panduan Cepat: Inilah Cara Menghapus Akun Mi Cloud di HP Xiaomi!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *