Informasi garansi resmi iPhone apa saja, mungkin jadi hal yang wajib kamu ketahui kalau kamu berencara ingin membeli iPhone. Produk resmi tentunya sangat direkomendasikan untuk dibeli ketimbang yang tidak resmi, blackmarket atau ilegal.
Baru-baru ini sedang viral topik tentang IMEI iPhone diblokir Kemenperin. Kebijakan tersebut memang sudah mulai diterapkan sejak tahun 2020. Yang mana dalam kebijakan ini, iPhone yang tidak terdaftar IMEI nya akan diblokir sehinga iPhone Tiada Layanan alias hilang sinyalnya.
Perlu kamu ketahui, banyak iPhone ilegal yang beredar di Indonesia. Barang semacam ini sangat mudah ditemukan secara online. Bahkan, banyak orang yang tidak sadar kalau iPhone yang dibelinya tergolong barang ilegal. Karena mereka tidak tahu garansi resmi iPhone apa saja.
Hal ini karena penjual memiliki istilah sendiri untuk barang yang dijualnya. Seperti misalnya iPhone Ex Inter, yakni iPhone bekas atau second dari luar negeri yang dijual di Indonesia. iPhone semacam ini termasuk ilegal dan IMEI nya tidak terdaftar. Sehingga diblokir oleh pemerintah yang menyebabkan perangkat tidak bisa muncul sinyal.
Garansi Resmi iPhone Apa Saja?
Banyak pengguna iPhone yang kaget karena perangkatnya tiba-tiba tidak bisa muncul sinyal. Ketika di cek, memang tidak ada kerusakan pada perangkat. Hilangnya sinyal memang karena disebabkan karena pemblokiran IMEI oleh pemerintah.
Mereka tidak tahu bahwa perangkat yang dibelinya termasuk barang ilegal. Oleh karena itu, memahami garansi resmi iPhone apa saja perlu diketahui agar tidak salah ketika membeli iPhone.
Berikut ini, jagoangadget.com sudah merangkum beberapa distributor yang menjadi Authorized Store alias garansi resmi dari produk Apple termasuk iPhone. Jadi, kalau mau beli iPhone bisa pilih barang dari salah satu distributor berikut.
1. iBox
Mendengar pertanyaan “Garansi Resmi iPhone Apa Saja Sih?”, yang terbesit di benak kebanyakan orang mungkin adalah iBox. Yap, iBox merupakan salah satu distributor yang memiliki hak exclusive untuk memasarkan produk Apple asli di Indonesia.
Bukan cuma iPhone, iBox juga menyediakan berbagai produk dari Apple mulai dari perangkat elektronik hingga aksesorisnya. Jadi, kalau kamu mau cari Mac, iPad, iPod, hingga charger iPhone ori bisa di iBox.
Untuk lokasi tokonya, iBox sendiri sudah tersebar di beberapa wilayah seperti:
- Jakarta
- Karawang
- Bandung
- Cirebon
- Cilegon
- Solo
- Yogyakarta
- Surabaya
- Bali
- Makassar
- Karawang
- Medan
- Palembang
- Lampung
- Pekanbaru
- Lombok
- Manado
- Balikpapan
Situs resminya bisa cek di https://ibox.co.id/