Shopee  

Cara Mendapat Voucher Gratis Ongkir Shopee

JagoanGadget.com – Belanja online tentu sangat identik dengan ongkir alias ongkos kirim, biaya pengiriman yang harus dibayarkan untuk barang yang dibeli secara online. Nominalnya pun variatif, tergantung jarak antara lokasi penjual dan pembeli.

Shopee merupakan salah satu E-Commerce atau platform belanja online terbesar di Asia. Tidak hanya terkenal dengan banyak barang yang harganya murah, Shopee juga sering memberikan voucher gratis ongkir.

Siapa sih yang nggak mau dikasih gratis ongkir saat belanja online? Kalau tidak bayar ongkir, sama saja kita belanja ke toko tapi tanpa harus pergi keluar. Tinggal duduk manis saja menunggu barangnya datang.

Cara Mendapatkan Voucher Gratis Ongkir Shopee

Meskipun banyak promo dan voucher gratis ongkir yang disediakan Shopee untuk penggunanya, tapi banyak loh orang yang belum tahu cara mendapatkan dan menggunakan voucher gratis ongkir dari Shopee.

Mereka terpaksa beli barang dengan membayar ongkos kirim. Ya, karena memang banyak seller alias penjual yang memberikan harga relatif lebih murah di Shopee. Apalagi banyak juga promo potongan harga barang yang membuat pengguna lebih memilih Shopee. Tapi kalau ada voucher gratis ongkir kenapa harus disia-siakan?

Nah, kali ini mimin akan membagikan beberapa cara mendapatkan voucher gratis Shopee. Simak sampai habis ya.

Cara Mendapatkan Voucher Gratis Ongkir Shopee

1. Klaim Voucher “Gratis Ongkir”

Voucher gratis ongkir Shopee biasanya sudah tersedia di menu profil kalian. Terutama untuk pengguna baru, banyak voucher menarik yang bisa digunakan termasuk gratis ongkir.

BACA JUGA:  Cara Mudah Daftar Mitra Shopee Food untuk Resto

Untuk melihat dan menggunakan voucher gratis ongkir, caranya: 

  • Buka Aplikasi Shopee
  • Buka profil, ketuk “Saya”
  • Ketuk “Voucher”
  • Akan terlihat berbagai voucher gratis ongkir yang tersedia
  • Pilih salah satu, ketuk “Pakai”
  • Kamu tinggal pilih dan beli barang, biaya pengiriman gratis

Jangan lupa ya, sebelum check out pastikan voucher gratis ongkir sudah terpasang dan nominal tagihan sudah terpotong ongkir.

Sebenarnya voucher gratis ongkir ini bisa langsung digunakan sebelum checkout barang tanpa harus ke menu profil, tapi terkadang ada voucher yang harus di klaim terlebih dahulu. Untuk memastikan voucher sudah didapat semua, periksa dengan cara di atas.

Pada menu “voucher” kamu juga bisa menemukan voucher lainnya selain gratis ongkir, seperti cashback dan potongan harga misalnya.

2. Voucher Gratis Ongkir Xtra

Kalau kamu tidak bisa menemukan Voucher Gratis Ongkir Shopee dengan cara di atas, kemungkinan voucher sudah habis atau masa berlaku telah habis sebelum sempat digunakan.

Tapi jangan khawatir, kamu juga bisa mendapatkan Voucher Gratis Ongkir Shopee lainnya, yakni yang Xtra.

Voucher Gratis Ongkir Shopee Xtra adalah pembebasan biaya ongkir yang diberikan penjual kepada pembeli dengan minimal belanja tertentu.

Kamu bisa menemukan Voucher Gratis Ongkir Xtra Shopee ini dengan cara mengetuk logo “Gratis Ongkir Xtra” pada halaman utama Shopee. Dengan begitu, pencarian akan difilter dengan menampilkan penjual yang menawarkan gratis ongkir tambahan.

Voucher bisa langsung didapatkan dan digunakan saat melakukan chekout barang yang dibeli.

Namun memang ada nominal minimal belanja, yakni: 

Pengiriman Pulau Jawa

  • Min. Rp. 30.000 gratis ongkir Rp. 20.000
  • Min. Rp. 500.000 gratis ongkir Rp. 40.000

Pengiriman Luar Pulau Jawa

  • Min. Rp. 30.000 gratis ongkir Rp. 5.000
  • Min. Rp. 50.000 gratis ongkir Rp. 10.000
  • Min. Rp. 120.000 gratis ongkir Rp. 20.000
BACA JUGA:  Cara Jitu agar Shopee Food Driver Gacor, Dapat Banyak Orderan!!!

4. Paket Voucher Gratis Ongkir

Kalau kamu sering belanja di Shopee, mungkin pembelian grosir alias “kulakan”, pasti Voucher Gratis Ongkir yang diberikan tidak akan cukup.

Tenang, kamu masih bisa membeli paket Voucher Gratis Ongkir tambahan. Ya, meskipun berbayar tapi setidaknya akan lebih murah dibandingkan kamu harus bayar ongkir terus. Harganya cuma 10.000 Rupiah untuk 5 Voucher Gratis Ongkir.

Cara beli Paket Gratis Ongkir Shopee:

  • Masuk ke menu Gratis Ongkir & Voucher
  • Ketuk “Paket Voucher Hemat”
  • Pilih “Paket Voucher Gratis Ongkir”
  • Ketuk “Beli Sekarang”

Kamu juga bisa beli Voucher lainnya loh seperti Cashback dan Potongan Harga, untuk mendapatkan harga lebih murah di Shopee.

5. Voucher Gratis Ongkir dari Shopee Loyalty

Kamu juga bisa mendapatkan Voucher Gratis Ongkir Shopee melalui Program Shopee Loyalty. Program ini merupakan bentuk apresiasi Shopee kepada penggunanya yang setia menggunakan Aplikasi Shopee.

Banyak keuntungan yang didapat dari Shopee Loyalty ini, termasuk Voucher Gratis Ongkir.

Dengan banyak bertransaksi atau belanja di Shopee, maka level Shopee Loyalty akan semakin meningkat. Semakin tinggi level Shopee Loyalty, maka semakin banyak voucher yang akan didapatkan.

Akhir Kata

Banyaknya layanan “Gratis Ongkir” memang menjadi salah satu hal yang membuat Shopee menjadi platform belanja online terbesar di Indonesia. Banyak orang yang lebih memilih belanja di Shopee karena bisa gratis ongkir.

Kalau kamu baru pertama kali menggunakan Shopee dan tidak bisa menemukan atau bingung gimana sih cara mendapatkan Voucher Gratis Ongkir Shopee? Kamu bisa gunakan kelima cara di atas.